top of page
Cari
  • Gambar penulisAdmin

Mobil Toyota Terbaru dengan Platform TNGA


mobil toyota terbaru

Kini, mobil Toyota yang baru dikembangkan dan diluncurkan telah menggunakan platform TNGA. Apa sebenarnya TNGA itu? Berikut pengertian singkatnya.


TNGA merupakan kepanjangan dari Toyota New Global Architecture, yaitu platform dengan struktur khusus yang mengedepankan tiga unsur mencakup Agility, Stability, dan Visibility. Platform ini diciptakan sebagai identitas mobil Toyota dengan versi yang lebih unggul.


Selain itu, platform TNGA dibuat karena diharapkan mampu meyakinkan bahwa mobil Toyota bisa memenuhi keinginan dan kebutuhan masyarakat.


Mau tahu bahasan lengkapnya mengenai Toyota New Global Architecture (TNGA)? Baca artikelnya di sini.


Nah, sekarang, mari ketahui kelebihan dari platform yang digunakan mobil Toyota terbaru beserta pembagian kategorinya!



Kelebihan dari Platform TNGA

Kualitas Mengemudi yang Meningkat

Kembali pada tujuan awal penciptaan Toyota New Global Architecture, yaitu untuk memenuhi kualitas mengemudi jadi lebih baik. Salah satunya terbukti dari pergerakan mesin yang lembut dan minim hentakan saat melakukan akselerasi pertama kali.


Lebih Nyaman untuk Pengemudi dan Penumpang

Platform ini menghadirkan kenyamanan ekstra bagi setiap pengemudi dan penumpang. Visibilitas dan interior yang luas, ditambah suara mesin yang halus akan menambah pengalaman berkendara jadi menyenangkan. Serta, nyaman untuk perjalanan jauh.


Lebih Banyak Fitur-Fitur yang Memudahkan

Fitur-fitur mobil Toyota yang telah menggunakan TNGA semakin intuitif, atraktif, dan informatif. Setiap pengemudi dan penumpang dapat mengoperasikan fitur-fitur yang ada dengan mudah, atau disebut dengan user-friendly.


Performa yang Mumpuni dan Tetap Ramah Lingkungan

Dilihat dari performanya, mobil Toyota yang menggunakan platform ini cenderung lebih berkualitas. Bahan bakarnya pun lebih irit dan bertenaga, serta ramah lingkungan. Juga, didukung dengan spesifikasi mesin khusus yang mumpuni.


Lebih Aman untuk Pengemudi dan Penumpang

Teknologi TNGA ini juga memiliki perlindungan keamanan dan keselamatan yang terjamin. Dengan beberapa pengujian, mobil Toyota terbaru cenderung lebih aman digunakan berkendara. Ditambah dukungan fitur terbaru yang lebih canggih.



Kategori Platform TNGA pada Mobil Toyota

Sejak tahun 2015, Toyota New Global Architecture (TNGA) memiliki beberapa kategori model, yaitu TNGA-C, TNGA-K, TNGA-N, TNGA-B, hingga e-TNGA.


Pertama adalah TNGA-C yang masuk ke dalam C-Segment atau mobil compact. Mobil Toyota yang menggunakan TNGA-C yakni Toyota Prius, Toyota C-HR, hingga Toyota Corolla. Ketiga jenis mobil tersebut sudah ada di Indonesia dan memakai platform TNGA-C.


Lalu, TNGA-K yang masuk ke dalam D-Segment atau mobil berukuran medium. Jenis mobil Toyota Camry, Toyota Harrier, dan Toyota RAV4 telah menggunakan platform kategori ini. Namun, baru Toyota Camry yang resmi dipasarkan di Indonesia.


Ada pula TNGA-N, platform ini masuk ke dalam E-Segment atau mobil berukuran besar. Beberapa mobil kebanggaan Toyota seperti Toyota Crown dan Toyota Mirai telah memanfaatkan platform kategori TNGA-N untuk menarik hati masyarakat.


Sementara itu, kategori terbaru yaitu TNGA-B yang masuk ke dalam B-Segment atau mobil sub compact. Model mobil hatchback seperti Toyota Yaris yang memiliki keluarga SUV Toyota Yaris Cross dan Toyota GR Yaris telah memakai platform kategori TNGA-B.


PT Toyota Astra Motor kerap merencanakan dan mempersiapkan platform TNGA terbaru yaitu e-TNGA khusus untuk mobil listrik di masa depan.



Mobil Toyota Terbaru dengan Platform TNGA

Toyota CHR

toyota chr

Menilik sedikit spesifikasi mesinnya, Toyota CHR menggunakan tipe mesin 2ZR-FBE 1.798 cc berteknologi DOHC Dual VVT-i 4-silinder 16-katup dengan performa andal dan maksimal. Dilengkapi sistem transmisi 7-percepatan CVT Sequential Shiftmatic.


Toyota CHR memiliki kapasitas tangki 50 liter berteknologi Fuel Injection dan mampu menghasilkan tenaga 140 PS per 6.000 RPM dengan torsi mencapai 17,8 Kgm per 4.000 RPM.




Harga Toyota CHR

Di bawah ini terdapat tabel yang berisi daftar harga Toyota CHR. Harga yang tercantum sesuai dengan OTR Jakarta per Januari 2021 dan harga dapat berubah sewaktu-waktu.




Toyota Camry

toyota camry

Toyota Camry dibekali dengan mesin tangguh 2AR-FE 4 silinder in-line 16 valve berteknologi DOHC Dual VVT-i dan berkapasitas 2.494 cc. Sehingga mampu memberikan performa yang tangguh dan dapat diandalkan.


Toyota Camry ini memiliki kapasitas tangki 60 liter. Juga, memiliki sistem transmisi otomatis dengan 6-percepatan sequential untuk tipe 2.5 V dan 2.5 G. Tenaga yang dihasilkan mencapai 183 PS per 6.000 RPM dengan torsi 239 Kgm per 4.100 RPM.




Harga Toyota Camry

Di bawah ini terdapat tabel yang berisi daftar harga Toyota Camry. Harga yang tercantum sesuai dengan OTR Jakarta per Januari 2021 dan harga dapat berubah sewaktu-waktu.




Toyota Corolla Altis

toyota corolla altis

Toyota Corolla Altis menggunakan mesin bertipe DOHC 4-silinder 16-katup dengan teknologi VVT-i dan memiliki kapasitas daya hingga 1.798 cc. Dipadu dengan transmisi otomatis (A/T) 7-percepatan CVT untuk tipe G dan V.


Toyota Corolla Altis memiliki kapasitas tangki 50 liter, didukung teknologi Fuel Injection. Tenaga maksimal yang dihasilkan yaitu 140 PS per 6.400 RPM dengan torsi sebesar 17,5 Kgm per 4.000 RPM.




Harga Toyota Corolla Altis

Di bawah ini terdapat tabel yang berisi daftar harga Toyota Corolla Altis. Harga yang tercantum sesuai dengan OTR Jakarta per Januari 2021 dan harga dapat berubah sewaktu-waktu.




Toyota Corolla Cross

toyota corolla cross

Toyota Corolla Cross kapasitas 1.798 cc menggunakan mesin bertipe 2ZR-FBE dan mampu menghasilkan tenaga 140 PS. Ada pula versi hybrid-nya yaitu memakai mesin 2ZR-FXE dan mampu menghasilkan tenaga 98 PS (bensin) dan 72 PS (motor listrik).


Toyota Corolla Cross versi bensin memiliki kapasitas tangki 47 liter, sedangkan versi hybrid hanya 36 liter. Dilengkapi dengan sistem transmisi otomatis CVT dengan 7-percepatan.




Harga Toyota Corolla Cross

Di bawah ini terdapat tabel yang berisi daftar harga Toyota Corolla Cross. Harga yang tercantum sesuai dengan OTR Jakarta per Januari 2021 dan harga dapat berubah sewaktu-waktu.




Bagi Tunas Toyota yang berencana membeli mobil Toyota terbaru yang sudah mendukung platform Toyota New Global Architecture (TNGA), segera kunjungi situs web Tunas Toyota untuk melihat spesifikasi lengkapnya dan lihat daftar harga mobil Toyota di sini.

0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua
bottom of page