top of page
Cari
  • Gambar penulisAdmin

Kaca Mobil Baret? Simak 5 Cara Efektif Menghilangkan Baret Pada Kaca Mobil

Diperbarui: 18 Nov 2022


Cara menghilangkan baret kaca mobil
Cara menghilangkan baret kaca mobil

Kaca mobil merupakan salah satu bagian yang penting pada mobil, apabila terjadi kerusakan seperti munculnya baret tentu akan mengganggu pandangan ketika sedang berkendara dan akan membahayakan.


Lalu bagaimana jika bagian kaca mobil kita terdapat goresan yang mengganggu pandangan tersebut, bisakah kita menghilangkan baret tersebut? Dan bagaimana cara paling efektif menghilangkannya? Yuk, simak ulasannya hingga selesai.



Penyebab Baret Kaca Mobil

Kondisi baret pada kaca mobil sebenarnya bisa disebabkan oleh beberapa faktor, salah satu yang paling sering adalah karena kondisi wiper yang sudah rusak atau tidak layak pakai.


Kondisi karet wiper yang mengeras kerap menjadi faktor penyebab goresan, maka dari itu mengecek kondisi wiper bisa menjadi salah satu cara mencegah munculnya baret pada kaca yang cukup efektif.



Cobalah untuk melakukan pengecekan kondisi karet wiper kurang lebih setiap enam bulan sekali atau ketika melakukan servis secara berkala. Jika karet wiper sudah terasa keras dan kasar, sebaiknya Tunas Friends segera mengganti karet wiper agar tidak membuat kaca mobil menjadi baret.


Menggunakan Pasta Gigi

Cara pertama yang bisa tunas friends lakukan adalah dengan memanfaatkan beberapa alat dan bahan yang dapat membantu menghilangkan baret. Salah satunya bahan yang cukup mudah didapat adalah pasta gigi.


Perlu diingat, penggunaan pasta gigi sebagai penghilang baret biasanya hanya bekerja pada goresan-goresan tipis. Pasta gigi ini biasanya mengandung bahan hidrogen peroksida yang merupakan pemutih yang dapat membantu mengurangi goresan-goresan pada kaca.



Menggunakan Kompon

Bahan yang satu ini juga terbilang masih sangat mudah didapatkan, dengan menggunakan kompon dapat membantu mengurangi baret-baret ringan yang terdapat pada kaca.


Cara penggunaannya pun terbilang sangat mudah. Pertama tentu cobalah untuk membersihkan permukaan kaca terlebih dahulu, bersihkan permukaan kaca mobil yang ada baret dengan lap halus dan bersih.



Setelah itu, cobalah untuk mengoleskan kompon dengan spons. Pastikan Tunas Friends sudah mengoleskan kompon ke seluruh permukaan yang baret sampai baret tertutup oleh kompon. Setelah itu, gosok dengan perlahan menggunakan lap microfiber.


Menggunakan Bahan Kimia

Selain dua bahan yang mudah didapatkan di atas, tunas friends bisa juga menggunakan beberapa bahan kimia, namun kami tidak menyarankan penggunaan beberapa bahan kimia karena tentu memiliki efek samping baik pada kulit ataupun kaca.


Yang pertama adalah Serium Oksida. Bahan kimia ini bisa kita dapatkan dengan mudah di beberapa toko. Cerium Oxide ini juga menurut beberapa orang dapat membersihkan kaca mobil sehingga terlihat jernih setelah dipoles.



Penggunaannya pun cukup mudah. Pertama, bersihkan terlebih dahulu bagian kaca yang baret. Setelah itu, buat cairan cerium oxide dengan mencampurkan cerium oxide dengan air sampai kental.


Setelah jadi, oleskan kaca dengan campuran tersebut menggunakan kain yang lembut atau kuas halus. Gosok permukaan kaca secara perlahan hingga baret pada kaca hilang secara perlahan. Terakhir bersihkan kaca dengan kain bersih yang memiliki tekstur lembut.


Amonia yang merupakan bahan kimia juga bisa digunakan untuk membersihkan kaca mobil dari baret halus, loh. Sama dengan bahan kimia diatas, hal pertama yang harus dilakukan adalah mencampurkan amonia dengan air.


Kemudian oleskan cairan ammonia ke permukaan kaca yang ada baret menggunakan alat poles atau bisa juga kain bertekstur lembut yang bersih. Gosok secara pelan ke kaca mobil yang terdapat beret sambil ditekan sesekali. Diamkan beberapa saat agar cairan tersebut meresap kemudian bersihkan.



Itulah beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk membersihkan kaca mobil dari baret halus yang mengganggu pandangan. Namun, jika tunas friends tidak ada waktu, bisa juga langsung membawa mobil toyota kesayangannya ke bengkel resmi toyota terdekat.


Jika, tunas friends membutuhkan waktu lebih cepat, bisa langsung melakukan booking service toyota via website resmi kami. Klik tombol di bawah ini untuk informasi lebih lengkap. Semoga informasi ini memabantu.



0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua

Comments


bottom of page