top of page
Cari
  • Gambar penulisAdmin

Perbedaan Mesin Toyota Venturer 2022 Diesel dan Bensin

Diperbarui: 24 Agu 2022


Perbedaan Mesin Venturer Diesel dan Bensin
Perbedaan Mesin Venturer Diesel dan Bensin

Toyota Venturer merupakan bisa menjadi opsi bila tunas friends mencari mobil keluarga dengan tampilan dan performa yang diatas rata-rata. Mobil ini merupakan tipe tertinggi dari mobil kijang innova yang sudah tidak asing lagi bagi masyarakat.



Toyota Venturer saat ini memiliki 2 jenis mesin, yang pertama adalah mesin dengan bahan bakar diesel dan yang lainnya merupakan mesin berbahan bakar bensin. Lalu apa sajakah perbedaan kedua mesin venturer ini? berikut ini ulasan lengkapnya.


Perbedaan mesin Venturer Diesel dan Bensin

Kedua mesin pada dua tipe yang perbedaan ini bukan hanya dari sisi tipe mesin yang berbeda, dari sisi performa juga kedua mesin venturer ini memiliki perbedaan loh.



Dari sisi tipe, pada mesin venturer diesel mesin yang digunakan bertipe 2 GD FTV 4 Cylinder in-line, 16 valve DOHC with VNT Intercooler. Mesin yang satu ini hadir dengan isi silinder yang lebih besar dibandingkan dengan tipe mesin bensin.


Isi silinder dari mesin diesel ini adalah 2,393 cc. Mesin ini juga dapat menghasilkan daya maksimum hingga 149 / 3,400 ps/rpm. Selain itu mobil dengan mesin diesel ini dapat menghasilkan torsi maksimum hingga 36.7 / 1,200 - 2,600.


Pada tipe diesel, sistem bahan bakar yang digunakan adalah Injection With Common Rail berbeda dengan mesin bensin yang menggunakan sistem bahan bakar Fuel Injection.



Berbeda dengan tipe diesel, mesin bensin pada mobil venturer ini menggunakan mesin bertipe 1TR-FE 4 Cylinders in-line, 16 valve DOHC with Dual VVT-i dengan 1,998 cc. Tenaga maksimum yang dihasilkan sebesar 139 / 5,600 ps/rpm.


Itulah perbedaan dari mesin yang digunakan pada tipe diesel maupun bensin. Jika membahas perbedaan tak lengkap bila tak membicarakan mengenai perbedaan dari sisi harga.


Perbedaan Harga Toyota Venturer Diesel dan Bensin

Saat ini kedua tipe diesel maupun bensin hadir dengan 1 pilihan transmisi yaitu automatic. Dari sisi harga, harga mobil venturer dengan mesin bensin hadir dengan harga yang lebih murah yaitu 485.200.000.



Pada tipe yang menggunakan mesin diesel harga mobil toyota venture ini dibanderol dengan harga 517.600.000.


Itulah beberapa perbedaan yang ada pada sisi performa mesin maupun harga, jika diminta untuk memilih kedua tipe venturer ini, tipe manakah yang menjadi impian tunas friends?



Bila semakin tertarik dengan mobil ini, Tunas Friends bisa langsung mengklik tombol di bawah ini untuk mengetahui harga terbaru dari toyota venturer maupun berbagai promo menarik dari Tunas Toyota, Yuk di klik!




0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua
bottom of page